Apel siang yang dipimpin oleh Kabagops Polresta Balikpapan Kompol H Sarbini itu dalam rangka kesiapan pengamanan rangkaian kegiatan Outlook Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) Tahun 2022 yang dipusatkan di Kota Balikpapan.
Kapolresta Balikpapan KBP V Thirdy Hadmiarso melalui Kabagops Polresta Balikpapan Kompol H Sarbini menyebut bahwa setidak ada 143 personel yang terlibat dalam pengamanan ini.
"Dari 143 personel yang kita libatkan kami Ploting di sejumlah lokasi yang digunakan dalam kegiatan Outlook APEKSI, selain itu kami juga memberikan pengamanan di tempat menginap peserta APEKSI," ungkap Sarbini.
Sarbini menambahkan bahwa dalam rangkaian kegiatan Outlook APEKSI diawali dengan kegiatan yang dilaksanakan di atas Kapal di perairan Teluk Balikpapan pada Sabtu (17/12/2022) sore.
"Para peserta terlebih dahulu menaiki kapal dari Pelabuhan Semayang sebelum kapal bertolak ke perairan Teluk Balikpapan yang berjarak kurang lebih 1 Mil," imbuhnya.
Dikerahui, bahwa diagendakan para peserta Outlook APEKSI akan berangkat dari Pelabuhan Semayang sekitar pukul 15.00 Wita dan akan kembali sekitar pukul 22.00 Wita.
"Tak hanya di perairan Teluk Balikpapan, diagendakan esok hari, para peserta Outlook APEKSI akan berkunjung ke Titik Nol IKN," pungkas Sarbini.
Untuk diinformasikan, selain kegiatan Outlook APEKSI, Polresta Balikpapan juga telah menyiapkan personelnya untuk melaksanakan pengamanan Rapat Koordinasi Nasional Desa yang diselenggarakan oleh Asosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia (APDESI) di Balikpapan Sport Convention Center (BSCC) Dome Balikpapan, pada Minggu (18/12/2022).