BALIKPAPAN, Senin (21/11/2022), Aipda Sigit Wahyudi, Bhabinkamtibmas Kelurahan Sumber Rejo, Polsek Balikpapan Utara melaksanakan sambang di Jl. Mayor Pol. Zainal Arifin RT. 56 Kelurahan Sumber Rejo, Balikpapan Tengah.
Dalam sambang nya tersebut, Aipda Sigit Wahyudi bersilahturahmi dengan warga RT. 56 Kelurahan Sumber Rejo yang bernama Edy Purnomo.
"Pada kesempatan ini kami menyampaikan himbauan kepada warga untuk selalu bersinergi dengan Bhabinkamtibmas dan berperan aktif dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di lingkungannya,"ungkap Aipda Sigit Wahyudi.
Selain itu Aipda Sigit juga menghimbau warga untuk selalu waspada terhadap ancaman gangguan Kamtibmas terutama tindak pidana Curanmor, Curas, Curat dan Tindak Pidana lainnya.
"Serta waspada terhadap bencana alam maupun bencana non alam," tutupnya.