Dalam pengecekan tersebut, Aiptu Haryono didampingi oleh Kasi Trantib GSU dan petugas BPBD Kota Balikpapan.
"Terima laporan adanya tanah longsor, kami bersama petugas terkait lainnya langsung mengecek ke lokasi," ujar Aiptu Haryono, Bhabinkamtibmas yang kesehariannya bertugas di Kelurahan GSU.
Aiptu Haryono juga menambahkan dari hasil pengecekan, memang benar terjadi tanah longsor yang jaraknya berdekatan dengan salah satu rumah warga yakni Ibu Evi Yusniati.
"Alhamudillah tidak korban jiwa dan material," imbuhnya.
Selanjut, Bhabinkmatibmas GSU akan terus melakukan koordinasi dengan instansi terkait dan warga sekitar guna mengantisipasi longsor susulan.
"Kami sudah lakukan koordinasi dengan beberapa pihak untuk langkah kedepannya," tutupnya.